oleh

Ketua DPD PIM Banten Dilantik

Ketua Umum Perkumpulan Perempuan Indonesia Maju (PIM) Pusat, Lana Koentjoro melantik Ketua DPD PIM Banten masa bakti 2022-2027 Ida Gunadi di Maxxbox Lippo Village Tangerang, dengan mengusung tema “Kartini dan Tantangan Komunitas di Era Digital. Perempuan Yang Efektif Berkomunikasi, Bijak, Cerdas dan Tangguh Beradaptasi”. Sabtu 23 April 2022.

 

Dalam sambutannya, Ketua PIM Pusat Lana Koentjoro menyampaikan, dengan terbentuknya DPD PIM Banten dapat berkiprah dan mitra dari semua aspek sesuai dengan alur tata kelola PIM.

Baca Juga  Ketua Umum SMSI Firdaus Temui Pemimpin Umum Bali Post ABG Satria Naradha

 

“PIM juga sudah berdiri diberbagai daerah, bahkan sudah go internasional di empat negara, yaitu Belanda, USA, Hongkong dan Perancis,” ungkapnya.

 

Lana juga meminta kepada DPD PIM Banten agar selalu tetap menjaga dalam koridor pelaksanaan organisasi seutuhnya.

 

Sementara, Ketua DPD Banten, Ida Gunadi mengatakan, sebagai pemegang mandat sampai tahun 2027 dengan 8 kabupaten/kota DPC PIM dilantik bersamaan, ke depan dalam kepemimpinannya akan selalu patuh dan taat kepada kode etik PIM.

Baca Juga  Sekjen Gerindra: Tidak Ada Ancaman Terhadap Siapapun Jika Prabowo Presiden di 2024

 

“Kami akan menjalin kerjasama dan sinergitas dengan pemerintah maupun stakeholder. Pada kesempatan yang baik ini, saya juga turut memberi sambutan kepada Ketua Umum CSR Tangsel hj Lista Hurusiati,” ucapnya.

 

Ia juga mengatakan, agar emansipasi kesetaraan gender dapat dijunjung tinggi dalam wadah PIM yang telah terbentuk di Provinsi Banten dengan membangun kolaborasi menjunjung kiprah eksistensi PIM.

Baca Juga  Presiden ISABC Dialog Bersama Tokoh Banten di JBS, Bahas Perekonomian Hingga Isu Terkini

 

Turut hadir, Wakil Ketua Umum Pariwisata dan Ekonomi Kreatif PUB Pusat, GS Ashok Kumar bersama Prianto, serta perwakilan dari Dispar Provinsi Banten. Acara diakhiri dengan nyanyian dari berbagai daerah dan buka puasa bersama.

News Feed